12 Cara Melacak HP dengan Gmail Tanpa GPS Terbaru 2023

Cara Melacak HP dengan Gmail – Menggunakan perangat android baik itu hp ataupun tablet memang begitu mengasikan. Ekosistem aplikasi yang begitu luas dan terus berkembang menjadikan sistem operasi android saat ini menjadi salah satu sistem operasi yang cukup banyak di gunakan masyarakat Indonseia selain iOS.

Dukungan demi dukungan yang di berikan Google sebagai pemilih sistem operasi android pun terus ditingkatkan. Salah satu dukungan yang di berikan adalah bagaimana cara menemukan hp android hilang dengan menggunakan gmail. Dengan adanya dukungan tersebut, otomatis saat ini kita tidak lagi perlu merasa khawatir ketika hp android kita hilang.

Hal tersebut tentu karena kini kita sudah di permudah dengan adanya dukungan cara melacak hp dengan gmail. Yang dimana akun gmail sendiri merupakan akun standar yang harus kita masukan kedalam setiap ponsel berbasis android agar nantinya kita sebagai pengguna bisa melakukan download aplikasi di play store.

Meskipun cara melacak hp dengan gmail bisa dibilang cukup mudah dan simple. Namun kami yakin masih banyak sekali orang yang belum mengetahuinya. Maka dari itu disini kita akan memberitahukan panduan bagaiman sih kita bisa menemukan hp android kita yang hilang dengan hanya bermodal akun gmail dan tanpa memerlukan GPS.

Cara Melacak HP dengan Gmail Tanpa GPS Terbaru

Cara Melacak Hp dengan Gmail

Untuk metode yang satu ini bisa digunakan di semua jenis hp android yang hilang. Seperti halnya ketika ada menggunakan hp Oppo, maka anda juga bisa menggunakan metode ini untuk melacak hp oppo yang hilang. Yang paling penting dalam metode ini adalah anda harus ingat betul email dan password yang digunakan pada hp android yang hilang tersebut.

Ketentuan Melacak Hp Hilang dengan Gmail

Sebelum anda mengikuti panduan cara melacak hp dengan gmail dibawah, kami sarankan anda juga harus mengetahui beberapa ketentuan yang harus anda iktui agar proses pelacakan hp dengan gmail ini bisa bekerja dengan sempurna. Nah berikut adalah beberapa ketentuan yang harus anda ikuti.

  1. Kondisi hp yang akan anda cari masih dalam keadaan menyala
  2. Diharuskan memasukan email yang sama dengan email yang ada di hp android tersebut
  3. Posisi hp android yang hilang harus terhubung ke internet
  4. GPS pada hp tujuan harus sudah di aktifkan
  5. Telah mengaktifkan fitur temukan perangkat saya pada hp android tersebut

Panduan Cara Melacak Hp dengan Gmail

Setelah anda memastikan bahwa semua ketentuan-ketentuan diatas sudah anda lakukan sebelumnya. Maha tahap selanjutnya adalah proses pelacakan hp dengan menggunakan Gmail. Bagi anda yang belum mengetahuinya, berikut langkah demi langkah yang bisa anda ikuti.

  1. Pastikan anda sudah menyiapkan perangkat pembantu seperti laptop ataupun hp android lain yang didalamnya sudah terinstal aplikasi pelacak hp
  2. Setelah itu koneksikan ke jaringan internet baik itu paket data atau pun wifi
  3. Jika sudah silahkan anda kunjungi link berikut ini google.com/android/devicemanager atau https://www.google.com/android/find lewat broswer laptop anda
  4. Setelah itu silahkan anda login dengan menggunakan akun gmail yang sama dengan hp android yang hilang
  5. Kemudian tunggu sejenak hingga halaman tersebut menampilkan lokasi hp yang hilang tersebut saat ini
  6. Setelah mengetahui lokasinya, anda dapat segera mengunjungi lokasi yang di tampilan untuk menemukan hp tersebut

Hal yang Harus Dilakukan Setelah Menemukan Lokasi

Fitur Google Find My Device

Seperti kami tulis diatas, setelah anda menemukan lokasi perangkat hp yang hilang tersebut dari situs diatas. Mungkin ada beberapa hal yang harus anda lakukan sebelum anda mengunjugi titik lokasi dari hp android tersebut. Apa saja hal-hal yang harus di lakukan tersebut.

1. Amankan Perangkat

Ketika anda mengikuti panduan cara melacak hp dengan gmail diatas dan berhasil menemukan titik lokasi hp anda yang hilang. Maka anda dapat segera mengamankan hp tersebut. Hal ini dapat anda lakukan lewat fitur yang di berikan pada halaman tersebut.

Dan dengan mengaktifkan fitur tersebut, maka hp tujuan secara otomatis akan terkunci dan logout sementara dari akun google anda. Dan lebih hebatnya lagi, ketika anda mengaktifkan fitur ini, anda juga dapat menuliskan pesan pada layar terkunci.

2. Hapus Perangkat

Selain dapat mengamankan perangkat, dengan menggunakan metode cara melacak hp hilang diatas, anda juga bisa melakukan penghapusan perangkat. Maksudnya adalah anda dapat menghapus semua data yang ada didalam smartphone tersebut dari jarak jauh apabila memang posisi hp sudah tidak bisa lagi di temukan.

Cara ini mungkin bisa di lakukan ketika anda memang sudah tidak bisa lagi menemukan hp tersebut dengan berabgai upaya. Terhapusnya semua data didalam hp tersebut pun akan membuat anda jauh lebih aman dari hal-hal yang tidak diinginkan.

3. Memutar Suara

Dan fitur atau hal terakhir yang bisa anda lakukan setelah menemukan perangkat anda adalah memutar suara selama 5 menit. Dimana langkah ini dapat anda lakukan dengan menggunakan layanan resmi dari Google diatas. Dengan begitu ketika anda sudah berada di lokasi titik hp tersebut hilang anda akan dapat segera menemukannya dengan mudah dengan memutar suara.

Panduan Cara Melacak Hp Android Tanpa GPS

Melacak Hp dengan Gmail Tanpa GPS

Dengan mengikuti cara diatas, itu berarti anda di haruskan sudah mengaktifkan fitur GPS pada ponsel anda yang hilang. Namun apabila anda lupa tidak mengaktifkannya, maka anda dapat menggunakan metode cara melacak hp dengan Gmail tanpa GPS berikut ini.

  1. Pertama silahkan buka aplikasi google maps baik lewat hp android lain atau lewat pc
  2. Setelah terbuka silahakn plih menu setting, kemudian pilih Bagi Lokasi dan Mulai pada pojok kiri atas
  3. Tahap selanjutnya adanda dapat memilih waktu pelacakan, silahkan pilih waktu selama 1 jam  atau hingga di nonaktifkan
  4. Setelah itu pilih menu Pilih Orang lalu silahkan isi data-data yang di minta seperti email dan juga nomor hp dari hp android yang hilang tersebut
  5. Kemudian klik bagikan lalu tekan aktifkan
  6. Lokasi hp anda pun akan terlihat dan otomatis terlacak selama 24 jam

Itu dia cara melacak hp dengan gmail baik dalam kondisi GPS mati ataupun GPS menyala. Dengan mengetahui cara-cara diatas, tentunya kami harap kali ini anda yang sedang mengalami kehilangan hp android tidak perlu lagi meraca khawatir. Dan kiranya sekian terlebih dahulu semoga artikel diatas bisa bermanfaat.